Posted by : Sanguine bercerita tentang hidup Minggu, 25 November 2012

Bingung pasti dengan judul postingan ini, hahah ini hanya sebuah cerita sedikit ngawur, tapi banyak benernya (oo). tepat setahun yang lalu saya bertemu dengan seeorang yang bernama Jarot ( bukan nama sebenarnya ). nothing special sebenarnya dengan mas Jarot. Hanya alasan punya jiwa leader dan ramah itu saja yang membuat saya tertarik, atau karena tragedi 3 menit ( pada bingung pasti ). Sat itu mas Jarot menjadi Kapel di sebuah acara yang saya ikuti, dan kebetulan pula Mas Jarot menggantikan temenya yang kebetulan sedang ada acara untuk menjadi Fasilitator di kelompok saya. hari pertama nampak biasa biasa aja, padahal saya masih ingat kalau Mas Jarot duduk disamping saya. yah karena mungkin belum terjadi kontak mata kali ya (heheheh). nah ini nih yang jadi racun, pas hari kedua Mas Jarot jadi Moderator, otomatis pandangan mata tertuju ke si mas yang setahun lebih tua dari saya. wah pulang dari acara ini langsung kepo sama yang namanya Mas Jarot.

dua minggu berlalu, ada sebuah fakta baru kalau ternyata adik kelasnya Mas Jarot ( katanya lumayan deket ) adalah temen satu organisasi sama Ayu, temenku deket. ya udah kenalan, dilanjutin  dengan ngobrol masalah politik, ekonomi ( maklum saya adalah pebisnis tapi sering gagal ), eh malah nyangkut nyangkutin ke Mas Jarot. penasaran kok dia bisa tau ya kalau saya lagi menaruh hati sama Mas Jarot. oh ternyata Ayu udah cerita ke Agung sebelum saya datang. Agung dan Mas Jarot sama - sama dari FH, pas dulu cerita sih belum satu organisasi, tapi saat ini Agung satu organisasi sama Mas Jarot.

Bicara mengenai Organisasi tersebut, saya sendiri pengen ketawa. Mas Jarot tergabung dalam OMEK (Organisasi Mahasiswa Ekstra Kampus ) yang bahkan satu keluarga saya akan kebkaran jenggot kalau saya ikut. Dulu pas saya masih jadi MABA sempet sih ikut open housnya, karena saya mahasiswa yang aktif bertanya maka saya dapet notes dan double sticker dari omek "Melati", dan sampai dikosan, kakak saya marah besar, bahkan sampai mau ngaduin ke ibu ( kebetulan saya satu kosan sama kakak kandung saya). 

dulu sebelum saya tahu kalau Mas Jarot adalah anak "Melati" saya sempet kagum banget, bisa doa pakai B.Arab, maklum saya kira orang "Melati" bisanya pakai Indonesian. Saya mengira Mas Jarot dari golongan bintang sembilan, sama kayak saya, ternyata bukan, malah berlawanan. kadang saya heran dengan kaum mas jarot yang sering banget nganggep orang orang seprti saya ni bid'ah, saya juga tidak tau apa alasanya. belum lagi yang apa apa selalu bawa bawa nama da'wah, kalau menurut saya sih da'wah ada tempatnya, saya tidak tega aja ngelihat temen saya tidak berjilbab terus kena cemohan, dan dia malah jadi tersinggung. 

yang saya takutkan adalah suatu ssat Mas Jarot menjadi pejuang yang ingin menjadikan Indonesia sebagai negara Khilafah , Ya Allah,,,Mas Jarot tau nggak sih kita itu negara Indonesia, negara dengan beragam Agama, Negara dengan beragam Budaya, please deh,,para pahlawan yang telah mati dimedan perang mati matian membela negara bukan hanya untuk kepentingan Agama semata. "Mas Jarot Celanamu itu pa nggak bisa dipanjangin dikit gitu".

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Powered By Blogger

Pengikut

My Home

Jln. Bengawan Solo no.93 RT.02 RW.01 Kanor Bojonegoro

About Me

Min Rohmatillah, biasa dipanggil Iin, Lahir di Bojonegoro 14 Juni tahun 1993. TK ABA, MI ALFALAH, SMP N 1 SUMBERREJO, SMA N 1 BOJONEGORO, Dokter hewan yang menyukai design grafis. Punya Motto Good No God = 0, dan punya mimpi jadi dokter hewan ditengah hutan pulau Borneo (doain bisa ya..). u can follow my instagram @min_rahmatillah to watch my galery

Copyright © Min Rahmatillah -Black Rock Shooter- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan